Menteri Pertahanan RI Ryamizard Ryacudu melakukan kunjungan silaturahim ke Kantor Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut (PPAL) Pusat, di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (6/3/2019) siang. Menhan disambut oleh Ketua Umum PPAL Laksamana TNI (Purn) Ade Supandi, SE, MAP dan para Pengurus PPAL Pusat.